ISLAM NUSANTARA - NEGARA KESATUAN REPUBLIK INDONESIA

Cari Disini

SALAAMUN QOULAN MIN ROBBIRROHIIM
Perseteruan panjang ummat islam sejak wafatnya Rosululloh SAW seakan tiada habisnya, saling mengkalim ahlus sunnah wal jama'ah, dengan memproklamirkan kebenaran keyakinannya, apa sebenarnya makna kebenaran itu, dimana kebenaran itu berada, milik siapa kebenaran itu sebenarnya?dan bagaimana kita mengetahui kebenaran itu sendiri?Mengapa Rosululloh SAW sangat menghormati agama lain?Dimanakah Kebenaran Islam?Agama islam sebagai panutan atau Agama islam anutan (yang dianut)?sebuah perbedaan tipis yang menjerumuskan Ummat.......
SELAMAT DATANG di PADEPOKAN WAHYU PAMUNGKAS

Tiga Filter Informasi

Tiga Filter Informasi

"TRIPLE FILTER ALA SOCRATES" ==============

Pada jaman Yunani kuno, hidup seorang filsuf besar, bernama Socrates. Dia terkenal memiliki pengetahuan yang tinggi, bijak dan sangat terhormat.

Suatu hari seorang kenalannya bertemu dengan filsuf besar itu dan berkata : "Tahukah Anda apa yang saya dengar tentang teman Anda"?
"Tunggu sebentar", jawab Socrates. "Sebelum Anda menceritakan apapun kepada saya ttg teman saya itu, saya akan bicara ttg, "Triple Filter" Test. Ini penting untuk menimbang dan menilai konten suatu informasi.
Pertama : Filter KEBENARAN. "Apakah Anda yakin, apa yang akan Anda katakan kepada saya itu benar"?
"Tidak,"... jawab orang itu. Sebenarnya saya HANYA MENDENGAR.
"Baik," ... kata Socrates. Jadi Anda tidak yakin itu benar? Baiklah, ... Sekarang saya berikan filter yang kedua.
Kedua : Filter KEBAIKAN. "Apakah yang akan Anda katakan ttg teman saya itu sesuatu yang baik"?
"Tidak", ... malah sebaliknya …
"Jadi, ... Socrates menukas ... Anda akan menceritakan sesuatu yang buruk tentang dia, tetapi Anda tidak yakin kalau itu hal benar"? ... Baiklah, ... Anda masih memiliki satu kesempatan lagi, yaitu filter ketiga.
Ketiga : Filter KEGUNAAN. "Apakah yang akan Anda katakan kepada saya tentang teman saya itu berguna bagi saya"? .
"Tidak", ... agaknya sama sekali tidak berguna".
"Jadi, ... Socrates bicara dg nada lebih tinggi ... bila Anda ingin menceritakan sesuatu yang belum tentu BENAR, bukan sesuatu yg BAIK, dan bahkan tdk BERGUNA, mengapa Anda harus menceritakan kepada saya"? ...

Sahabat2 ..
Dialog di atas amat sederhana, tapi memiliki makna yg mendalam. Gunakan "triple filter" di atas (Benar, Baik dan Berguna), setiap kali mendengar dan atau menyampaikan sesuatu ttg kawan kita.




Bagikan artikel ini jika bermanfaat melalui: Facebook Twitter Google+
Posted by Mohammad Al Akbar, Published at 02:04 and have 0 komentar

No comments:

Post a Comment